Mengetahui Penyakit dan Sebabnya, Cara Menyembuhkan, dan Cara Mengobati Barbagai Penyakit | Ilmiah, Alami, dan Tradisional

Ingin Bibir Merah Merona? Ini Cara Memerahkan Bibir Secara Alami

Memiliki bibir merah dan merona sudah pasti merupakan impian banyak wanita, karena dengan demikian maka para wanita akan tampil lebih percaya diri dalam beraktivitas. Ya, bibir merah merona sangat identik dengan kecantikan yang mana akan membuat wanita tampak lebih menarik. (baca juga: cara menyembuhkan sariawan)

Secara sederhana, bibir merah bisa didapatkan melalui lipstip atau pemerah bibir. Namun hal tersebut tentu saja hanya bersifat sementara karena lipstik tidak bertahan lama dan biasanya hanya bertahan beberapa jam saja. Lalu bagaimana Cara Memerahkan Bibir untuk jangka waktu yang lama? Tentu saja anda harus menggunakan metode alami, karena cara tersebut akan membuat bibir anda merah secara natural dan tahan lama. Bagaimana cara dan langkahnya? Silahkan luangkan waktu untuk menyimak ulasannya berikut ini.

Cara Memerahkan Bibir Secara Alami

Madu

Madu adalah bahan alami yang sangat efektif untuk memerahkan bibir. Sudah banyak orang yang menggunakan madu sebagai pemerah bibir dan mendapat hasil yang positif hanya dalam hitungan minggu. Ingin mencoba? Anda hanya perlu menyiapkan madu murni, lalu mengoleskannya pada bibir 2 kali sehari. Sangat dianjurkan untuk mengoleskannya pada pagi hari saat anda bangun pagi, dan juga pada malam hari sebelum tidur. Hasilnya tentu akan berbeda-beda pada setiap orang. Jika anda beruntung, anda sudah bisa melihat hasil nyata dalam waktu 1-2 minggu. Namun jika belum ada hasil, cobalah tunggu hingga waktu 3-4 minggu. (baca juga: madu untuk luka bakar)

Berita Terkait
1 daripada 74

Jeruk Nipis

Semua orang tentu sudah tahu bahwa jeruk nipis memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Manfaat jeruk nipis tidak bisa kami ulas satu persatu karena terlalu banyak dan harus dibuat ulasan khusus. Namun yang pasti kami akan menginformasikan pada anda bahwa jeruk nipis merupakan bahan alami yang akan menunjang proses pemerahan bibir secara natural. Anda hanya perlu menyiapkan beberapa tetes jeruk nipis yang sudah dicampur sedikit air, lalu oleskan pada bibir. Supaya jeruk nipis tersebut dapat beraksi, diamkan dulu sekitar 15 menit sebelum anda cuci dengan air bersih. (baca juga: jeruk nipis untuk mengobati bau ketiak)cara memerahkan bibir secara alami

Minyak Almond

Cara terakhir untuk memerahkan bibir secara alami adalah dengan menggunakan minyak almond. Cara ini sangatlah mudah dan ekonomis, karea minyak almond bisa dibeli dengan harga murah dan dapat diaplikasikan dengan simple. Cukup oleskan minyak almond pada bibir dan tunggu 10 menit.

Dengan menyimak dan menerapkan beberapa cara memerahkan bibir di atas, diharapkan anda dapat segera mendapat hasil nyata dalam hitungan bulan atau bahkan minggu. Ingat, kunci dalam mempraktekan metode alami adalah kesabaran dan konsistensi. Tanpa kedua hal itu maka anda tidak akan mendapat hasil yang baik dan maksimal.

Jika anda pecinta produk instan, maka lupakanlah cara di atas karena semua metode tersebut tidak akan memberi hasil yang instan. Cara memerahkan bibir secara alami merupakan sebuah langkah yang memanfaatkan bahan-bahan alami tanpa senyawa kimia, sehingga selalu membutuhkan waktu dalam prosesnya. Terima kasih telah meluangkan waktu untuk menyimak ulasan tentang cara alami memerahkan bibir, semoga bermanfaat.

Baca Juga...